Tag Archives: pure shilajit

Gimana Rasa Shilajit?

Gimana Rasa Shilajit? – Belakangan ini banyak yang menanyakan rasa Shilajit. Enak gak? Manis gak? Pokoknya macem-macem.

Nah disini saya akan membagikan informasi bagaimana rasa Shilajit berdasarkan pengalaman dan apa yang sudah saya baca tentang Shilajit.

Buat teman-teman yang mau info lebih mendalam tentang Shilajit silahkan teman-teman klik link berikut ini:

Mengenal Shilajit, Fosil Ribuan Tahun yang Baik untuk Kesehatan

17 Manfaat Shilajit untuk Kesehatan

Rasa Shilajit?

Nah, sekarang balik lagi ke rasa Shilajit.

Ada yang bilang rasa Shilajit gak enak, kaya jamu, kaya tanah, kaya batu. Pokoknya rasanya kuat.

Nah, kalau menurut saya rasa Shilajit itu seperti kaya rasa batu 😀 emang pada awalnya saya merasa rasanya kuat sekali dan baunya juga kuat. Untuk kalian yang baru pertama kali cobain Shilajit saya jamin kalian akan merasa rasa dan baunya kuat banget. Tapi, setelah beberapa hari menggunakan Shilajit, lama-lama terbiasa juga dengan rasa dan baunya. Jadi sekarang udah tidak begitu mengganggu.

Sebenernya ada triknya minum Shilajit agar kalian tidak terganggu dengan rasa dan baunya.

Shilajit bisa dicampur dengan minuman kesukaan kalian. Misalnya teh, kopi, jus, susu, dll yang penting tidak mencampurkan Shilajit kedalam minuman beralkohol atau bersoda.

Dengan mencampurkan Shilajit keminuman kesukaan kalian maka rasa dan bau yang kuat dari Shilajit akan pudar.

Kalau saya biasanya sedu Shilajit hanya menggunakan air hangat saja atau terkadang saya tambahkan madu dan lemon.

Kata orang sesuatu yang rasanya kuat (tumbuhan) adalah sesuatu yang mempunyai banyak kandungan nutrisi dan sangat bermanfaat untuk tubuh. Jadi jangan takut dengan makanan yang rasanya kuat/pahit. Dibalik rasa dan baunya yang kuat ternyata mempunyai segudang manfaat. Biasanya rasa yang pahit itu mempunyai sifat anti kanker.

Shilajit Menjadi Lifestyle Anak Muda

Shilajit sekarang menjadi bagian dari lifestyle anak muda di USA dan Eropa. Minum Shilajit menjadi ritual penting pagi hari sebelum memulai aktifitas. Betapa tidak, makanan yang kita konsumsi tiap hari, lingkungan yang tidak baik, polusi, stress gadget yang kita pakai setiap hari pun dapat menyebabkan masalah kesehatan, sehingga kita membutuhkan Shilajit untuk melengkapi nutrisi yang dibutuhkan tubuh, detox tubuh, dan memberikan energy tambahan untuk tubuh agar bisa bekerja maksimal.

Sekali lagi, buat teman-teman yang mau mencoba Shilajit tapi masih ragu dengan rasa dan baunya, gak perlu khawatir, rasanya masih bisa dimodifikasi ko’ yang penting adalah manfaat yang kalian dapatkan.

Buat kalian yang mau mencoba Shilajit silahkan chat admin kami ya di WA 081272451402/ 08990804702 atau bisa langsung klik tombol WA dibawah ya…

Kami menyediakan Shilajit asli 100% dari pegunungan Himalaya. Kenapa dari Himalaya, karena Shilajit yang didapatkan dari Himalaya dipercaya yang terbaik. Semakin tinggi Shilajit itu didapat semakin tinggi nutrisinya dan terjamin kemurniannya.

Jangan lupa untuk follow Instagram kami di @shilajitasli.

Semoga bermanfaat…

4 Jenis Shilajit yang Perlu Anda Ketahui Sebelum membeli

4 Jenis Shilajit yang Perlu Anda Ketahui Sebelum membeli – Belakangan ini Shilajit sering menjadi bahan perbincangan dalam dunia herbal dan kesehatan. Emm udah tau belum Shilajit itu apa? Untuk lebih jelasnya langsung aja ya check di link berikut ini.

Mengenal Shilajit, Fosil Ribuan Tahun yang Baik Untuk Kesehatan

Mungkin kalian masih bingung sebenernya Shilajit ini ada berapa macam sih…Nah simak sampai habis ya, saya akan bahas jenis- jenis Shilajit dalam artikel ini.

Shilajit tentu saja merupakan anugrah yang diberikan tuhan yang bersumber dari alam yang mengandung 85 mineral esensial dan asam fulvat yang membantu dalam peremajaan tubuh. Selain itu, Shilajit juga meningkatkan imunitas, mengurangi gejala kecemasan, membakar lemak berlebih dan meredakan kondisi peradangan. Banyak yah manfaatnya.

4 jenis shilajit

4 Jenis Shilajit:

Ayurveda telah membagi Shilajit menjadi 4 kategori utama, yaitu: Hitam, Emas, Perak dan Tembaga.

1. Batuan yang mengadung emas (Charka Samhita Shilajit)

Shilajit yang keluar dari bebatuan ini memiliki warna Japa (yaitu kembang sepatu) atau kemerahan dan memiliki Madhura dan Tikta Rasa dan Katu Vipaka.

2. Batuan yang mengandung perak (Rajat Shilajit)

Shilajit yang keluar dari bebatuan ini berwarna keputihan dan memiliki Katu Rasa dan Madhura Vipaka.

3. Batuan yang mengandung Tembaga (Tamra Shilajit):

Eksudasi dari jenis batuan ini memiliki penampakan seperti tenggorokan merak, yaitu berwarna ungu kebiruan dan menunjukkan Tikta Rasa dan Katu Vipaka.

4. Batuan yang mengandung besi (Lauha Shilajit):

Dianggap sebagai varietas terbaik, eksudasi terlihat sangat mirip dengan permen karet berwarna hitam dan menggambarkan Tikta dan Lavana Rasa dan Katu Vipaka.

Dari ke 4 jenis Shilajit di atas, Shilajit yang berasal dari bebatuan yang mengandung besi dan berwarna hitam adalah yang paling umum ditemukan sedangkan Shilajit yang didapat dari emas dan tembaga adalah yang paling jarang.

Praktisi kesehatan Ayurveda mengklaim bahwa ke 4 jenis Shilajit ini dapat membanu kesehatan tubuh manusia. Namun, bukti penelitian saat ini bertentangan dengan klaim tersebut. Beberapa orang percaya bahwa Shilajit emas dan tembaga adalah yang terbaik. Sedangkan yang lain menganggap Shilajit hitam adalah yang terbaik. Apapun kepercayaan dan klaimnya, bagaimanapun, keempat jenis Shilajit ini mengandung mineral yang kaya dan asam fulvat dan bermanfaat untuk kesehatan.

Selain jenisnya, Shilajit juga ada beberapa bentuk seperti resin, powder, cair, padat, kapsul, bahkan ada juga yang bentuk keras seperti batu. Sekarang tinggal selera Anda saja mau pilih yang mana. Shilajit dalam bentuk resin dan padat lebih dianjurkan. Sampai disini dulu penjelasannya, diartikel berikutnya saya akan menjelaskan bentuk dan ciri-ciri Shilajit secara lebih rinci.

Semoga bermanfaat 🙂

Pertama kali Coba Shilajit! Dan ini Reviewnya

Pertama kali saya mengenal Shilajit dan mencobanya waktu itu ketika Calon suami (yang sekarang sudah menjadi suami alhamdulillah) membawanya dan meminta saya untuk membuatkan teh dan mencampurkan Shilajit kedalamnya. Dia hanya berkata kalau Shilajit bagus untuk kesehatan.

review shilajit

Tanpa basa basi lagi saya langsung membuat teh dan mencampurkan Shilajit. Awalnya saya ragu untuk minum karena baunya sedikit menyengat dan saya pikir rasanya juga pahit. Setelah seteguk, saya tidak merasakan pahit atau bau yang menyengat lagi. Dan yang saya rasakan pada saat itu pikiran saya sangat rilex sampai-sampai saya hamper tertidur (tapi gak ngantuk).

Pikiran beber-bener adem banget (maklum pada waktu itu saya tengah mempersiapkan pernikahan kami jadi rada stress) dan memang saya rasa dibadan juga buat enteng banget.

Nah, ini pada awal saya coba dalam hitungan 10 menit saya udah ngerasa manfaatnya, salah satunya membuat pikiran lebih rilex dan di badan enteng.

Besoknya, saya coba buat teh yang dicampur dengan Shilajit lagi karena saya pengen tau juga apa efek selanjutnya yang bisa saya rasakan dari konsumsi Shilajit ini. Ternyata semakin di konsumsi semakin buat badan fit dan gak gampan tumbang walaupun banyak yang mau diurusin.

Oww  iya Shilajit yang saya konsumsi pada waktu itu bentuknya powder(bubuk). Saya kurang tau pasti berapa takaran yang saya gunakan pada waktu itu sepertinya rada banyak hehee yang jelas tidak lebih dari 1 sendok teh, ya kira-kira 500mg mungkin yah….

Tapi yang jelas saya merasakan manfaatya langsung dalam itungan menit…

Nah, karena saya merasa Shilajit ini kasih manfaat ke tubuh saya makanya saya penasaran mulai browsing manfaatnya dan asalnya dari mana. Ternyata setelah browsing sana sini akhirnya dapat juga. Manfaat Shilajit bisa untuk antiaging, mengatasi penyakit jantung, alzaimer, buat menyuburkan, meningkatkan libido, mengurangi stress/depresi, mengatasi insomnia. Mengurangi pegel-pegel di badan, sakit kepala dan masih banyak lagi.

Wah, tenyata banyak juga yah… dan karena salah satu manfaatnya adalah untuk menyuburkan (program hamil) jadi saya putuskan untuk lanjut menggunakan Shilajit.

Demikian dulu review Shilajit dari saya, mudah mudahan nanti saya bisa kasih review lanjutan mengenai Shilajit ini.

Semoga bermanfaat.